Air Terjun Sri Gethuk, Pesona Dari Gunung Kidul

Air Terjun Sri Gethuk, Pesona Dari Gunung Kidul
Air Terjun Sri Gethuk, Pesona Dari Gunung Kidul

Air terjun Sri Gethuk seperti sebuah fatamorgana dari Gunung Kidul yang memiliki banyak sekali wisata alam. Air terjun Sri Gethuk tak seperti air terjun biasanya, ke-unikan sudah jelas terdengar dari namanya saja. Gethuk, mungkin yang ada di bayangan anda makanan khas, yang terbuat dari ketela dengan taburan parutan kelapa diatasnya.

Padahal nama Gethuk ini berasal dari nama gamelan yaitu Kethuk yang berdasarkan cerita masyarakat gamelan ini disimpan di air terjun tersebut. Nah, karena penyebutan dari masyarakat yang terbiasa mengucap Gethuk, alhasil nama air terjun ini menjadi air terjun Sri Gethuk. Saking indahnya tempat ini, sebuah kelompok tani akhirnya mengelola tempat ini menjadi tempat wisata alam.

Seperti kita ketahui banyak sekali tempat wisata di kabupaten Gunung Kidul ini, selain air terjun Sri Gethuk sebelumnya kita juga telah membahas wisata gua Pindul, sungai Bengawan Solo Purba, embung Nglanggeran, dan masih banyak lagi lainya. Terutama kala di weekend tiba, air terjun Sri Gethuk ini menjadi sasaran para wisatawan untuk melepas penat selama seminggu bekerja.

Air terjun ini terbentuk dari tiga sumber mata air yang menyegarkan, diantaranya adalah mata air Kedung Poh, Ngandong, dan Ngumbul. Itu sebabnya air terjun Sri Gethuk ini, menjadi begitu indah dan mempesona. Hingga mampu menarik wisatawan untuk datang ke air terjun ini. Disebut juga bahwa air terjun ini memiliki nama, air terjun Slempret dan ada juga yang menyebut air terjun Sompret.

Baca Juga:  Ini dia Pesona Pantai Parang Tritis dari Goa Jepang Yang Mempesona

Hal, ini berdasarkan dari cerita rakyat yang sering terdengar di telinga masyarakat sekitar. Yang nambah apik lagi lokasi air terjun ini berada di tepi sungai Oyo. Semakin menarik lagi adalah ketika perjalanan menuju ke air terjun Sri Gethuk ini. Sebab untuk menuju lokasi, kita harus melintasi areal hutan kayu putih yang di kelola oleh Perhutani. Hingga sampai di daerah dusun Menggoran, nah disini kita bisa istirahat sejenak.

Sebelum melanjutkan perjalanan menuju ke air terjun Sri Gethuk, di sini anda bisa memarkir kendaraan di tempat ini pula ada kolam pemancingan. Untuk menjamah air terjun Sri Gethuk bisa lewat jalan setapak atau lewat sungai. Sobat bisa memilih ke-dua sensasi tersebut untuk mencapai lokasi air terjun Sri Gethuk. Jika anda cukup memiliki nyali silahkan menggunakan rakit melawan arus untuk menuju lokasi.

Atau jalan di jalan setapak yang sudah di sediakan oleh pengelola sembari menikmati hembusan angina yang nyaman. Perjalanan semakin terasa dekat kala Sobat sudah mulai mendengar gemercik air terjun yang, kedengaranya saja sudah menyegarkan. Sungguh takjub mungkin ini kesan pertama yang Sobat rasakan, air terjun yang nampak dari ketinggian seperti sebuah dinding raksasa yang sungguh megah.

Sejuknya suasana disini seakan membasahi jiwa, hanyut dalam alunan gemercik air yang terdengar indah. Fenomena alam yang terjadi kala sinar mentari mulai memuncak, telihat pelangi hasil bias dari gemercik butiran kecil air terjun. Hijaunya pepohonan suara burung yang berkicau, seakan memberi relung hati untuk berhenti sejenak menikmati alam indah Gunung Kidul.

Baca Juga:  Wisata Air Terjun Di Kedalaman Hutan Giriloyo Bantul

Sungai Oyo yang deras menyibak membentuk ngarai yang terlihat jelas proses alam yang penuh sabar membangun keindahan ini. Sobat bisa duduk di bawah pohon rindang melihat dari kejauhan air terjun Sri Gethuk nan indah ini, atau sekedar selfie bersama para sahabat. Bercengkrama sembari mendengar gemercik air, seolah mengingatkan kita bahwa hidup berdampingan bersama alam sangat menyenangkan.

Seperti kata penyemangat Kesultanan Yogyakarta,”Hamemayu Hayuning Bawana” yang artinya mengalir dalam hembusan alam. Seperti itulah kita harus hidup berdampingan bersama alam, semakin kita menghargai alam, maka semakin alam menghargai kehidupan manusia. Tak terasa perbincangan ini harus di cukupkan, melihat langit sore sudah mulai menjemput malam.

Sungguh pengalaman perjalanan yang tak bisa di lupakan, bahkan tidak sulit untuk menjamah lokasi air terjun Sri Gethuk ini, lokasinya berada di Dusun Menggoran, Desa Bleberan, Kecamatan Playen, Gunung Kidul, Yogyakarta. Dan jangan lupa untuk tetap menjaga lingkungan wisata alam yang indah ini dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Harga tiket masuk 30.000 rupiah saja, jika ingin menikmati sensasi menaiki rakit cukup 5.000 rupiah saja per orang, untuk sewa ban juga bisa jika Sobat ingin berenang menikmati sejuknya air terjun dengan biaya cukup 2.000 rupiah saja.

Lihat Google Maps untuk melihat lokasi air terjun Sri Gethuk

Photo by, Sri Gethuk Waterfall dan Sofyan

Bagikan ke sosmed kamu

2 Komentar

  • artikelnya sangat menarik, tapi kalau ingin mencari referensi tentang tempat yang cocok buat surfing bisa kunjungi website grajagan.com

    Balas
    • Hai kak, terima kasih sudah berkomentar, mengapa tidak jelaskan lebih detail tentang grajagan.com di Tulis Review kami akan mengulasnya nanti.

      Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas