3 Air Terjun Yogyakarta Yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan

Air Terjun Yogyakarta – Pada umumnya, wisata Yogyakarta lebih dikenal dengan wisata pantai yang membentang dari Bantul sampai Gunung Kidul. Selain itu, ada juga berbagai museum dan wisata pendidikan lainnya seperti Taman Pintar.

Ada juga wisata bukit dan hutan pinus yang mendulang banyak like di Instagram dan Facebook karena keindahannya yang begitu menyihir.

Belum cukup di situ, kota pelajar ini juga perlahan memiliki rentetan desa wisata yang gencar dikembangkan di beberapa tahun belakang. Hampir tak pernah dikenal Yogyakarta memiliki wisata air terjun. Mungkin sebagian dari Anda menganggap bahwa Jogja tak punya air terjun.

Sepertinya, anggapan itu sebentar lagi akan segera berubah karena setelah membaca tulisan ini sampai selesai, Anda akan mengenal setidaknya tiga air terjun Yogyakarta yang wajib untuk dikunjungi.

Air Terjun Yogyakarta Yang Wajib Dikunjungi Saat Anda Liburan Nanti

Masing-masing menyimpan keindahan dan eksotisme. Tentunya ini akan menjadi pilihan baru traveling Anda di Jogja. Mari kita lihat yang pertama.

Air terjun Sri Gethuk

Air Terjun Sri Gethuk, Pesona Dari Gunung Kidul
Air Terjun Sri Gethuk, Pesona Dari Gunung Kidul

Air terjun yang pertama datang dari Gunung Kidul, tepatnya di dusun Menggoran, desa Bleberan, Playen. Air terjun ini diberi nama Sri Gethuk dan terletak di sebuah kali yang cukup tersohor di Jogja, yakni kali Oya.

Air terjun Sri Gethuk mungkin sudah tidak asing lagi bagi sebagian pecinta backpacker, akan tetapi ia masih tersembunyi dari traveler pada umumnya. Padahal ia memiliki keindahan di arus jatuhnya air.

Baca Juga:  The World Landmarks Jogja: Tempat Wisata Hits Terbaru di Jogja Kawasan Merapi Park Kaliurang

Air tak begitu saja jatuh ke bawah, melainkan harus menuruni bebatuan kapur yang ada di kanan dan kirinya. Sehingga membuatnya semakin indah. Anda tidak hanya bisa bermain air di spot ini, bahkan Anda bisa menyewa perahu atau sampan untuk mengarungi sekitar kali Oya.

Sebagai info tambahan, air terjun Yogyakarta yang satu ini pernah menjadi scene film Hollywood yang diperankan Frank Grillo dan aktor kenamaan Indonesia, Iko Uwais dan Yayan Ruhian dalam film Beyond Skyline.

Curug Gedhe

3 Air Terjun Yogyakarta Yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan
Air Terjun Yogyakarta Yang Wajib Dikunjungi – Curug Gedhe (Photo by, adri_hasan)

Nah, beranjak dari Sri Gethuk, air terjun Yogyakarta yang kedua datang dari Curug Gedhe. Air terjun ini berlokasi di dusun Gembyong, desa Ngoro-oro, Patuk, Gunung Kidul. Lokasinya tak jauh dari gunung api Purba Nglanggeran yang juga sedang naik daun.

Air terjun ini tak hanya cantik, namun menawarkan sensasi berbeda dalam nama petualangan. Ya, untuk mencapainya, Anda harus menyusuri area hutan yang hening dan sebagian cukup redup cahaya matahari karena rimbunnya pepohonan di kanan dan kiri.

Karena spot yang berbeda ini, Anda juga dapat melakukan outbond, reppling, sampai tracking mengitari air terjun. Kemudian yang juga membuatnya menarik adalah ketinggiannya yang mencapai 25 meter dengan dikelilingi bebatuan. Bebatuan ini nampak hitam pekat dan gagah mengawal air terjun.

Baca Juga:  Hutan Pinus Mangunan, Alternative Tempat Wisata Hits di Jogja Untuk Rombongan

Tentu ini akan membuat foto Instagram Anda lebih dari indah dan menarik. Di lokasi ini pula Anda dapat berkunjung ke situs Batu Gajah dan Randu Kembar.

Curug Pulosari

Grojogan Pulosari Wisata Air terjun Perawan Di Pedalaman Bantul Wajib Dikunjungi
Grojogan Pulosari Wisata Air terjun Perawan Di Pedalaman Bantul Wajib Dikunjungi

Air terjun yang ke-tiga datang dari Bantul, tepatnya di desa wisata Krebet, Sendangsari, Pajangan yaitu Grojogan Pulosari. Hampir sama dengan air terjun Njurug Gede, spot ini pun juga dikelilingi dengan hutan. Bahkan sebagian sudut hutan begitu pekat dengan pepohonan.

Untuk mencapainya, tentu Anda harus tracking terlebih dahulu. Akan tetapi itu akan terbayar dengan air terjun berbentuk tirai besar. Indahnya lagi, air terjun Yogyakarta yang satu ini memiliki bebatuan berwarna keemasan dengan sungai yang bertingkat.

Kontur bebatuan ini membuatnya cocok untuk kegiatan panjat tebing, turun tebing, bahkan sampai acara outbond. Kabar baiknya, air terjun ini sudah dilengkapi dengan pemandu yang bisa direkrut untuk menemani liburan Anda. Tertarik untuk mengunjunginya?

Oke Sob, demikianlah ulasan ke-tiga tempat wisata alam air terjun Yogyakarta yang wajib Anda kunjungi saat liburan nanti. Btw… apakah Sobat tertarik untuk mengunjungi ke-tiga tempat tersebut? balas dikomentar ya…

Mengingatkan selalu, untuk tidak membuang sampah sembarangan di lokasi wisata dan menjaga selalu suasana tetap kondusif.

Baca juga artikel menarik berikut ini, sampai jumpa di lokasi wisata lainnya, enjoy sobatJogja.com ~Maturnuwun

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas