Beginilah Peluang Usaha Start Up Pertanian Jamur Dengan Growbox

Bisnis start up kelihatannya memang menjadi salah satu ide bisnis yang belakangan banyak dilirik. Kemudahan masyarakat dalam akses internet dan pengguna android yang sudah demikian besar jumlahnya menjadi pendorong utama kenapa kini peluang usaha start up sangat banyak dilirik.

Yang patut menjadi perhatian adalah munculnya berbagai ide peluang usaha start up yang berangkat dari hal-hal unik. Belum lepas bukan dari ingatan Anda terobosan unik dari berbagai ojek online yang membuka aplikasi layanan pemesanan ojek online? Masih banyak lagi ide-ide unik yang ternyata kini juga diangkat sebagai peluang usaha start up.

Beginilah Peluang Usaha Start Up Pertanian Jamur Dengan Growbox
Beginilah Peluang Usaha Start Up Pertanian Jamur Dengan Growbox (Photo by, chelnessa)

Salah satunya adalah ide yang diusung oleh Growbox. Growbox ini adalah sebuah start up asal Bandung yang merilis ide layanan penunjang pertanian jamur via online. Sederhananya mereka membantu mensuplai kebutuhan pertanian jamur ala urban atau lahan sempit di kawasan perkotaan dan pemukiman.

Jamur yang digunakan adalah jenis jamur yang bisa dimakan dan memiliki khasiat kesehatan. Di satu sisi pengelola start up ini hanya ingin mempopulerkan jamur sebagai tanaman ala rumahan yang layak diangkat sebagai tanaman hias sekaligus usaha di rumah dalam skala kecil hingga sedang.

Adapun jenis pembibitan jamur yang disediakan adalah jamur tiram dari jenis putih, kuning, merah muda, biru muda, cokelat dan jenis jelly mushroom. Seluruh jenis ini dianggap memiliki dua sisi manfaat, memiliki tampilan menarik yang layak menjadikannya sebagai tanaman hias dengan manfaat dan nutrisi yang baik. Dan tentu saja jenis jamur ini adalah jenis yang sangat mudah untuk dipelihara.

Baca Juga:  Usaha Rumahan Modal Kecil Untung Besar, Dapat Komisi 50% Klak-klik

Untuk menyediakan solusi bercocok tanam jamur Growbox menyediakan mushroom kit yang dibandrol dengan harga kisaran antara Rp 45 ribu sampai 75 ribu. Tiap kit akan cukup untuk dikembangkan sebagai usaha tani  jamur skala kecil.

Jadi usaha ini bisa menjadi alternatif penyediaan bahan makanan rumahan secara organik atau justru sebagai sumber penghasilan sampingan. Mereka sudah melakukan riset mendalam mengenai bagaimana mengemas kit ini dengan cara aman dan bebas dari kerusakan, termasuk ketika kit harus melalui proses ekspedisi jarak jauh seperti ke luar negeri. Justru temuan mereka mengenai cara pengemasan kit inilah yang menjadi nilai utama jasa mereka.

Untuk Anda yang berorientasi ekonomi, maka hasil panen Anda ini nantinya bisa juga Anda jual ke penjaja bahan makanan dekat rumah Anda atau Anda tawarkan saja ke tetangga-tetangga Anda di sekitar kediaman.

Growbox sendiri dimotori oleh 4 orang anak muda yang memang menyukai dunia agro. Ada misi kuat dalam pendirian start up ini yakni untuk mengangkat dunia agro ke kawasan perkotaan dengan sistem pertanian praktis.

Dan kini usaha ini sudah berjalan setidaknya selama hampir 3 tahun dengan 7 orang anggota tim. 7 orang tersebut terdiri dari posisi Scientist, Admin Executive, Creative Strategist, Education Program Developer, dan Operational Ranger. Diakui tim kerja dalam sebuah usaha start up tergolong ringkas dan efisien, bahkan mereka bekerja dengan cara santai dan tidak formal sehingga suasana kerja terasa lebih kekeluargaan.

Baca Juga:  Penting Anda Ketahui Melihat Peluang Usaha Minuman Tradisional

Meski berukuran kecil, usaha ini terbukti sudah mampu mencakup pasar yang luas. Kini mereka sukses menjalin kerjasama dengan 18 ribu petani urban dan separuh dari angka ini justru datang dari Jepang, Norwegia, Inggris, Singapura, Korea, Hongkong, Itali dan masih banyak lagi. Konsumen lokal justru kebanyakan datang dari kota besar macam Jakarta, Bandung dan Surabaya.

Saat ini mereka sedang fokus membangun sebuah sistem komunikasi dua arah praktis untuk membantu para petani urban dari berbagai belahan dunia mendapatkan informasi lengkap dua arah mengenai pertanian jamur. Sementara ini mereka sudah membangun channel Youtube dan channel video web Mycotalk.

Sementara beberapa terobosan yang sedang dikembangkan adalah dengan membangun aplikasi penunjanguntuk membantu mengindentifikasi berbagai jenis jamur di dunia, untuk memudahkan konsumen membedakan jamur aman dan beracun. Juga akan membangun lini produk yang berasal dari limbah media tanam jamur.

Baca juga : Peluang Usaha Rumahan Agro Modern Dengan Sistem Hidroponik

Dengan ini diharapkan layanan dari start up ini semakin efektif dan memberi manfaat lebih optimal. Sebuah kisah peluang usaha start up yang inspiratif bukan? Ide berbeda bukan masalah tetapi kesungguhan dalam memberikan layanan bagi konsumen adalah sebuah kepastian.

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas