Bukit Kali Kuning: Menikmati Sejuknya Udara Pagi di Kaki Gunung Merapi

Selain pantai, bukit merupakan lokasi wisata yang juga digemari oleh masyarakat. Bukit Kali Kuning merupakan contoh tempat wisata yang sangat dikagumi oleh wisatawan, wajib Anda coba;

Bukit Kali Kuning: Menikmati Sejuknya Udara Pagi di Kaki Gunung Merapi
Bukit Kali Kuning: Menikmati Sejuknya Udara Pagi di Kaki Gunung Merapi (Photo by, Arif Drone YK)

Cerita manis dari sejumlah wisata yang berada di daerah Kaliurang memang sudah terbukti. Kota yang satu ini memiliki beragam keunikan dari segi pariwisata. Ada laut hingga bukit. Jika tertarik untuk melakukan piknik ke bukit, Anda bisa memilih pergi wisata ke Bukit Kali Kuning Jogja.  

Sayang sekali apabila Anda tidak mampir ke tempat wisata ini. oleh karena itu cobalah sesekali untuk berkunjung ke Plunyon Kalikuning.

Lebih Dekat Dengan Bukit Kali Kuning Cangkringan

Tempat wisata yang ngehits dan sangat memukau akan keindahan alam dan keasrian di daerah Jogja adalah Plunyon Kalikuning. Desa wisata ini penuh pemandangan akan pesona pegunungan yang bisa Anda lihat.

Selain itu, Anda juga bisa menikmati udara sejuk yang menyegarkan hati dan pikiran. Tempat wisata ini, menawarkan keindahan Gunung Merapi yang melengkapi pesonanya. Hamparan hutan pinus, suara fauna yang alami, dan bagi Sobat yang suka ngecamp, tempat ini rekomen sekali.

Baca Juga:  Parang Wedang Parangtritis: Pemandian Air Panas Yang Menyehatkan

Tentang Plunyon Kalikuning

Merupakan destinasi wisata yang berada di lereng pegunungan Merapi. Tempat wisata alam Jogja ini sangat cocok dijadikan tempat untuk camping, kemah, ataupun outbound.

Wisata tersebut sangat indah karena dilengkapi dengan hutan pinus dan hamparan bunga Rasamala dan bunga Puspa. Juga terdapat bebatuan dan tebing yang tinggi, suara alam, serta udara yang segar dan masih alami.

Lokasi Wisata

Tempat wisata ini tidak sulit untuk ditemukan. Alamat Bukit Kali Kuning tepatnya berada di Kedungsriti, Umbulharjo, Cangkringan, Kaliurang Timur, Hargobinangun, Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55582.

Jika Anda masih tidak mengerti dimanakah alamatnya berada, gunakanlah smartphone Anda untuk menuntun ke tempat lokasi wisata. Karena disitu alamat lengkap dari wisata Plunyon Kali Kuning tertera.

Rute Menuju Lokasi

Jika Anda telah mengetahui dimanakah lokasi untuk menuju lokasi maka perhatikan rute manakah yang ingin Anda tempuh? Wisata alam ini bisa ditempuh dengan mudah.

Jika Sobat memulai dari Kota Jogja, lanjut ke arah jalan menuju bundaran UGM. Sesampainya di bundaran UGM, Anda harus meneruskan perjalan ke utara menuju Kaliurang, ambil arah jalan Pamungkas dan Meces Pokoh hingga sampai tujuan wisata.

Baca Juga:  Desa Wisata Nawung: Trekking di Kedung Nganten dan Keseruan Lainnya

Harga Tiket Masuk

Untuk menikmati sejumlah keindahan desa wisata disini, maka siapkan untuk tiket masuk TN Gunung Merapi sebesar Rp 10.000 /orang, tiket parkir kendaraan roda dua Rp 2.000 dan parkir mobil sebesar Rp. 5.000. Namun jika Anda pergi kesana untuk camping maka biaya tambahan sebesar Rp 20.000 /orang.

*Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Fasilitas

Berbagai macam fasilitas disediakan untuk kebutuhan para pengunjung. Misalnya area parkir yang luas, warung makan dan minum, toilet, dan tempat untuk menginap.

Oke Sob, demikian informasi mengenai tempat rekreasi Plunyon Bukit Kali Kuning Cangkringan. Yang sangat indah dan menakjubkan untuk dikunjungi. Jangan sampai Anda ketika ke Jogja tidak mampir kesini.

Oleh karena itu cobalah Anda untuk merencanakan liburan wisata ke desa wisata satu ini. Persiapkan segala kebutuhan yang diperlukan untuk pergi berwisata, tetaplah selalu hati-hati dan waspada.

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi para pembaca dan kami mengucapkan terima kasih, selamat berlibur.

Petunjuk Arah via Google Maps

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas