Kedai Little Garden, Suguhkan Kuliner Jogja Sehat Bebas Kimia

Yup, satu lagi andalan kuliner Jogja yang menyediakan makanan sehat yang bebas dari bahan kimia. Tentu bagi sobat yang meng-gandrungi gaya hidup sehat, ingin jajal kuliner bebas kimia alias organik, kedai Little Garden bisa jadi tempat yang tepat buat anda. Memang tak banyak di Yogyakarta ini yang menyediakan kuliner ala – ala sehat macam bebas dari bahan kimia alias organik. Di kedai ini menyediakan western food yang organik, dengan lokasi asyik jauh dari keriuhan perkotaan, tawarkan sobat menu sehat dari bahan organik.

Kedai Little Garden, Suguhkan Kuliner Jogja Sehat Bebas Kimia
Kedai Little Garden, Suguhkan Kuliner Jogja Sehat Bebas Kimia

Kedai ini resmi disuplai dari Komunitas Organik Indonesia (KOI) Jogja, selain itu pasar organik dari beberapa daerah. Menurut founder kedai Little Garden, Dewi Novitasari dan Heri Murpriyanto, tanaman organik ini sengaja di tanam mulanya untuk keperluan pribadi. Tanaman yang menyelimuti Little Garden ini terdiri dari jenis, Mint, Bit Merah, Basil, dan Parsley. Tentu keunikan ini, menjadi daya tarik tersendiri dari kedai Little Garden. Sebenarnya tanaman organik yang di tumbuhkan di sekitaran kedai ini berguna untuk bila sewaktu – waktu bahan yang dicari sedang mahal dipasaran atau lagi kosong.

Baca Juga:  Bakmi Mbah Gito, Cita Rasa Kuliner Khas Jawa

Selain menjadi lebih hemat dengan metode ini, pengunjung juga menjadi terhibur dengan suasana yang ditawarkan oleh kedai ini. Menikmati wisata kuliner Jogja organik pastinya jadi alasan tersendiri bagi pengunjung, selain mencari kesehatan dan kebugaran, karena kawasan disini cukup rindang dan asri. Hamparan sawah dan jauh dari kerumunan kota Yogyakarta juga menjadi daya tarik yang tidak bisa di lewatkan. Terutama di malam hari, suasana di kedai Little Garden semakin romantis, dengan suara – suara angin yang menghembus serta jangkrik – jangkrik liar yang saling bersautan.

Harapan dari founder sendiri tentu untuk menyadarkan masyarakat pada umumnya untuk selalu menjaga kesehatan dengan menyantap kudapan organik. Selain hidup sehat dengan tidak terkena pestisida, mengkonsumsi makanan organik nyatanya mampu membuat hidup kita jadi semakin menghargai alam semesta. Karena, seperti kita ketahui dizaman sekarang ini penggunaan pestisida sangatlah berbahaya bagi alam sekitar dan juga kesehatan tubuh manusia itu sendiri. Nah, untuk mengetahui bagaimana menikmati kuliner Jogja sehat ini, sobat bisa berkunjung ke Kedai Little Garden di alamat berikut ini.

Video tersebut merupakan documentasi betapa pentingnya kuliner organik untuk kehidupan kita sehari – hari, meski begitu cobalah untuk lebih menghargai alam dengan kata lain.

Lokasi : Little Garden fresh & tasty II Jl. Mirota No B5 Banjeng, Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta

Baca juga : Tips Membeli Oleh – Oleh Khas Jogja Dengan Baik dan Benar

Photo by, instagram.com/kedailittlegarden

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas