Ndalem Suratin Homestay: Penginapan Dengan Suasana Jadul
Ingin menikmati waktu malam hari di Yogyakarta sambil istirahat setelah berwisata seharian? Menginaplah di Ndalem Suratin Homestay penginapan yang nyaman, menyenangkan dan murah;
Salah satu homestay terbaik yang menjadi referensi dan bisa anda jadikan sebagai tempat bermalam dan beristirahat saat berada di Yogyakarta adalah Homestay Ndalem Suratin.
Menentukan tempat singgah dan beristirahat saat akan berlibur adalah hal wajib yang harus dipersiapkan. Apalagi jika anda akan berlibur ke Yogyakarta, dimana membutuhkan waktu cukup lama untuk menelusuri seluruh tempat wisata terkenal di kota tersebut.
Homestay Suratin merupakan salah satu penginapan yang memberikan kesan nyaman dan tenang. Selain itu lokasinya yang strategis dan dekat dengan beberapa tempat wisata terkenal membuat homestay ini.
Banyak menjadi incaran oleh para wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Apakah anda salah satunya? Jika iya datanglah ke homestay ini, yang beralamat di Jalan AM Sangaji Perumahan Jetis Asri B14, Jetis.
Fasilitas yang Tersedia di Ndalem Suratin Homestay Yogyakarta
Walaupun letak penginapan yang berada di tengah kota kesan sejuk dan juga tenang bisa didapatkan di Suratin Homestay. Sejak dibuka, homestay ini mampu memberikan kenyamanan bagi siapa saja yang menginap.
Terutama karena fasilitasnya yang terbilang cukup lengkap. Penasaran dengan fasilitas apa saja yang tersedia di homestay ini? Tidak perlu berlama – lama lagi, simaklah ulasan berikut ini;
Fasilitas Kamar
Suratin Homestay ini memiliki dua tipe ruang yakni Suratin Homestay 1 dan Suratin Homestay 2. Baik tipe ruang 1 dan 2 kesemuanya terdiri dari 3 kamar tidur ber-AC, 2 kamar mandi, ruang keluarga, dapur yang dilengkapi dengan TV.
Yang membedakan yakni untuk tipe ruang 1 hanya mampu menampung 10 orang sedang tipe ruang 2 mampu menampung 11 orang.
Fasilitas Umum
Fasilitas umum yang disediakan yakni ruang keluarga dimana anda dan sahabat maupun keluarga bisa berkumpul dan saling bercengkerama. Selain itu, homestay ini juga menyediakan area parkir mobil yang cukup luas. Dengan demikian, anda bisa lebih bebas memarkirkan kendaraan yang anda bawa tanpa takut kehabisan tempat parkir.
Fasilitas Pelayanan
Homestay ini memiliki sistem pelayanan yang sangat apik dan tentunya membuat para wisatawan yang menginap merasa senang sekaligus nyaman. Pelayanan dari para staf yang sangat ramah menjadi nilai tambah dari homestay ini.
Bagi anda yang ingin menginap bisa langsung check in pada pukul 14.00 WIB dan bisa check out pada pukul 12.00 WIB. Layanan lain seperti penambahan tempat tidur dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 100.000 per orang yang sudah termasuk dengan fasilitas sarapan.
Tempat Makan dan Wisata di Sekitar Penginapan
Saat berlibur disuatu daerah sangat penting untuk mencicipi makanan khasnya. Berikut beberapa tempat makan yang ada disekitar homestay yakni Koki Joni, Soto Sampah, Gudeg Yu Djum Jl. A. M. Sangaji, dan Warung Spesial Sambal Monjali.
Selain tempat makan juga terdapat tempat wisata di sekitar Suratin Homestay. Tempat wisata tersebut seperti Malioboro, Keraton Yogyakarta, Prawirotaman, Tugu Jogja, Taman Pintar, Museum Batik dan Sonobudoyo.
Oke Sob, demikianlah ulasan mengenai Ndalem Suratin Homestay tempat bermalam yang nyaman, menyenangkan dan menarik. Bagi anda yang berminat menginap di homestay ini bisa langsung kunjungi alamatnya atau bisa juga reservasi terlebih dahulu. Jangan lupa menginap di homestay ini saat berkunjung ke Yogyakarta.
Alamat : Jl. AM. Sangaji Blok 14, Cokrodiningratan, Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55233
Petunjuk Arah via Google Maps
Tinggalkan Balasan