13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi

Tempat wisata sekitar Malioboro – Berikut merupakan daftar tempat wisata disekitar Malioboro yang bisa sobat kunjungi. Misal atau kebetulan sedang menginap di hotel sekitar jalan Malioboro.

Yup, tentunya daftar berikut ini sangat mudah untuk dijangkau tanpa perlu menyewa kendaraan ataupun menggunakan kendaraan umum untuk menjamah lokasi wisata. Tapi, dengan satu syarat yaitu berani capek karena lokasi wisata ditempuh dengan berjalan kaki.

Meski begitu jangan khawatir sekalipun ditempuh dengan berjalan kaki, dari satu lokasi wisata ke tempat wisata lainya tidak berjauhan, jadi setali tiga uang atau sekali dayung dua tiga pulau terlampaui.

Berikut 13 daftar lengkap tempat wisata sekitar Malioboro:

1. Jalan Malioboro

13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, wandawuryandari)

Tentu, jalan Malioboro merupakan tempat yang sudah tidak asing lagi, karena lokasi wisata satu ini menawarkan beragam pernak-pernik oleh-oleh khas Jogja yang pastinya sangat beragam dengan harga terjangkau. Disini sobat bisa berjalan-jalan untuk sekedar melihat-melihat atau kemudian tertarik membeli oleh-oleh untuk sanak saudara di rumah.

2. Pasar Beringharjo

Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi - Pasar Beringha
Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi – Pasar Beringharjo (Photo by, deboraglori)

Masih di sekitaran Malioboro ada pasar yang sudah sangat melegenda, ialah Pasar Beringharjo lokasinya di jalan Pabringan atau bisa juga lewat jalan Remujung setelah Ramayana Mall. Disini sobat bisa berburu beragam hal mulai dari makanan, minuman, pakaian baik itu yang modern maupun yang tradisional semua lengkap tersedia disini.

3. Benteng Vredeburg

Tidak jauh dari pasar Beringharjo terdapat salah satu bekas peninggalan Belanda yang masih kokoh berdiri yaitu Benteng Vredeburg. Tentu buat sobat yang gemar dengan dunia sejarah, di dalam benteng Vredeburg sudah tersedia lengkap mengenai informasi sejarah yang mungkin bisa sobat dalami lagi. Banyak kisah yang menyelimuti berdirinya benteng ini, mulai dari trik Belanda untuk menyerang Kraton hingga beberapa oknum pembelot yang membiarkan benteng tersebut dibangun Belanda.

Baca Juga:  3 Terminal Bus Yogyakarta yang Wajib Anda Ketahui Sebelum Otw Liburan
Benteng Vredeburg - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Benteng Vredeburg – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, inaliem)

4. Monumen Serangan Umum 1 Maret

Masih ingat jelas, ketika warga Yogyakarta dengan beraninya mempertahankan kemerdekaan, yang kemudian dibangun monumen serangan umum 1 Maret ini. Untuk mengingatkan betapa heroiknya jasa para warga Yogyakarta dalam mempertahankan kemerdekaan, yang kemudian kini para pemuda memperingatinya dengan BMX-an didepan monumen. Entah apa yang sedang dipikiran mereka, tapi asal tidak merusak atau berbuat hal-hal yang aneh-aneh di monumen serangan umum 1 Maret tersebut.

Monumen Serangan Umum 1 Maret - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Monumen Serangan Umum 1 Maret – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, iwnarby_)

5. Istana Negara – Gedung Agung Yogyakarta

Tepat disebelah timur benteng Vredeburg adalah Gedung Agung Yogyakarta yang dulu sempat menjadi Istana Negara pada masa pemerintahan Soekarno. Untuk menggantikan Jakarta sebagai Ibu kota Negara Republik Indonesia, karena terjadinya gejolak politik pada masa itu. Lalu setelah suasana kembali kondusif kemudian DKI Jakarta kembali menduduki sebagai Ibu kota Indonesia.

Gedung Agung - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Gedung Agung – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, honas1984)

6. Titik Nol KM Yogyakarta

Lokasinya di ujung selatan jalan Malioboro, titik Nol memiliki daya tariknya sendiri. Yang kemudian oleh pemerintah Kota Yogyakarta, titik Nol kini sudah dipercantik dengan beragam karya seniman Yogyakarta yang menghiasi trotoar. Duduk sejenak melihat ramainya lalu-lalang para wisatawan disini sangatlah menyenankan, asal jangan terlalu dekat dengan bibir jalan.

Titik Nol KM - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Titik Nol KM – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, oviranimatria)

7. Taman Pintar Yogyakarta

Salah satu tempat wisata sekitar malioboro lainya yang merupakan tempat hiburan tapi juga sebagai sarana tempat pembelajaran adalah Taman Pintar, karena disini sobat bisa belajar mengenai hal-hal yang berbau Fisika Terapan.

Taman Pintar - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Taman Pintar – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, nenk_ifa)

8. Planetarium

Buat sobat yang gemar dengan planetarium disini bisa belajar mengenai beragam hal seputar planetarium, yang dikemas menyenangkan.

Baca Juga:  3 Pariwisata Jogja Yang Memberikan Pengalaman Berharga Wisatawan
Planetarium - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Planetarium – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, anapatarpurba)

9. Taman Budaya Yogyakarta

Kalau sedang beruntung, biasanya ada pagelaran budaya yang rutin diadakan di Taman Budaya. Disini sobat bisa menyaksikan aksi para seniman dalam mempertahankan kebudayaan Indonesia yang menawan.

Taman Budaya - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Taman Budaya – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, lini_artrip)

10. Altar – Alun-alun Utara

Bila dari titik Nol KM sobat terus mengarah ke selatan, sobat bisa menjumpai Altar alias alun-alun utara. Kini fungsinya sudah tak seperti dahulu, tanah lapang alun-alun yang dulu ramai dengan parkiran bus pariwisata atau pasar dadakan yang berada di alun-alun. Karena kebijakan baru dari Kraton untuk melarang adanya pasar dadakan serta parkir-parkir tersebut, kini Altar lebih sunyi dan pas buat duduk santai menjauh dari keramain jalan Malioboro.

Altar - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Altar – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, agus_moelyo)

11. Museum Sonobudoyo

Biasanya pagelaran wayang kulit selalu ditampilkan disini, selain itu informasi mengenai sejarah Sonobudoyo dapat sobat lihat disana.

Museum Sonobudoyo - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Museum Sonobudoyo – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, sundary87)

12. Kraton Yogyakarta Hadiningrat

Keingin tahuan masyarakat dunia mengenai seperti bagaimana dan sejarah dibalik berdirinya Kraton Yogyakarta dapat sobat saksikan secara langsung, namun pada jam-jam tertentu.

Kraton Yogyakarta - Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi
Kraton Yogyakarta – Berikut 13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi (Photo by, zakiakizomie)

13. Masjid Gedhe Kauman

13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi - Masjid Agung Gedhe Kauman
13 Tempat Wisata Sekitar Malioboro Yang Dapat Sobat Jelajahi – Masjid Agung Gedhe Kauman

Salah satu saksi sejarah Islam di tanah Mataram adalah Masjid Gedhe, yang merupakan salah satu Masjid tertua yang masih berdiri kokoh hingga saat ini, sekaligus arsitektur yang masih mempertahankan budaya Jawa yang sangat kental.

Nah, itulah 13 tempat wisata sekitar Malioboro yang bisa sobat kunjungi dengan hanya cukup berjalan kaki, sembari menikmati udara dan malam di Jogja yang pastinya sangat istimewa.

Terima kasih untuk tidak membuang sampah sembarangan selama jalan-jalan dan selalu menjaga ketertiban serta bersikap ramah selama berlibur, sampai jumpa diliburan lainya ya..

Bagikan ke sosmed kamu

10 Komentar

  • waaah lengkap banget nih mas, saya suka informasi yang disajikan tersusun rapi dan enak untuk dibaca… Oia ini siapa tau bisa membantu para penyuka tantangan ekstream ~ superadventure.co.id

    Balas
    • Hallo Kang, terima kasih sudah membaca and enjoy sobatJogja.com

      Balas
  • Kangen banget sama kota jogja orangnya ramah tempat wisatanya bagus hotrlnya jg terjangkau rencana bulan mei mau ke jogja lagi pengen nostalgiaan ma temen temen mohon info tempat wisata yg g jauh jauh dr area malioboro tanks jogja tanks semua

    Balas
    • Wahhh… terima kasih kak, pas banget 13 tempat yang kami sebutkan diatas, merupakan tempat-tempat yang paling dekat dengan jalan Malioboro…

      Balas
  • @Erfan Firozi
    Wilyah Bantul sangat luas, mulai dari Hutan Pinus sampai ke pantai Pandan simo.
    Kalau lewat Jl. Bantul tujuan paling jauh di pantai Parangtritis, Pantai Depok, Parangkusumo. Bisa mampir ke Kampung Edukasi Watulumbung
    Kalau Lewat Jl. Imogiri timur bisa ke makam imogiri, hutan pinus, jurang tembelan kebun buah mangunan dan sekitarnya
    BTW Jl. Malioboro kalau malam hari Syahdu lho….., jalanan yang lengang sambil duduk nyantai di paving blok, di bawah cahaya. pas banget buat photography

    Balas
  • Selamat pagi sobatjogja..
    Rencana minggu ini sy mau ke Jogya, tujuan wisata sy mau ke Malioboro,Candi borobudur,candi prmabanan & Pantai parangtritis. Sobat tolong kasih recomend sebaiknya kami cari penginapan di daerah mana ya? Yang tidak jauh dari tempat” tersebut. Trimaksih

    Balas
    • Selamat pagi kak…
      Terima kasih, sudah bertanya, berikut ini rekomendasi hotel murah di Jogja dekat Malioboro yang dapat Sobat kunjungi. Mengingat lokasi wisata yang Sobat kunjungi tersebut cukup jauh dan rekomendasi kami tersebut kiranya tepat berada di tengah-tengah dari lokasi wisata yang akan Sobat kunjungi.
      Demikian yang dapat kami sampaikan dan sampai jumpa di Jogja…
      Jangan lupa bagikan cerita Sobat selama liburan di Jogja disini…
      Terima kasih

      Balas
  • Sugeng sonten..
    Saya rencana ke Jogyakarta minggu depan dan ingin berkunjung ke tempat wisata arah bantul ..
    Mohon info destinasi yg searah jalannya krn saya rencana sewa kendaraan
    Matur nuwun

    Balas
    • Terima kasih.. silahkan kalau mau ke Bantul ada tempat hits disana seperti Hutan Pinus Pengger, Mangunan, Bukit Mojo, Songgo Langit, Watu Goyang dan sekitarnya..

      Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas