6 Wisata Kota Yogyakarta Untuk Anda Yang Hobby Jalan-jalan City Tour
Wisata Kota Yogyakarta – Yogyakarta memiliki banyak pilihan wisata, Anda dapat menemukan ragam wisata yang sesuai dengan minat Anda. Kali ini kita akan ulas city tour untuk Anda yang hobby jalan-jalan.
Bila Anda mencari wisata yang penuh dengan pendidikan di dalamnya, terutama untuk anak-anak, maka Anda bisa pergi ke Taman Pintar atau ke Jogja Bay yang menawarkan tempat bermain air dengan edukasi bencana gempa dan tsunami.
Jogja Bay adalah salah satu taman air yang ada di Yogyakarta dan dinobatkan sebagai taman air terbesar dan tercanggih di Yogyakarta dan salah satu yang terbaik di Indonesia.
Lokasinya juga tidak jauh dari pusat kota. Akan tetapi, lokasi mana saja yang menjadi wisata kota Yogyakarta?
6 Wisata Kota Yogyakarta Untuk Anda Yang Hobby Jalan-jalan City Tour
Terkadang para traveller justru tidak mencari tempat yang jauh dari kota atau di pelosok, melainkan di pusat Kota. Nah, kali ini Anda akan mengetahui beberapa tempat wisata di pusat Kota Jogja.
Sekitar Keraton
Yang pertama adalah lokasi yang berada di sekitar Keraton. Jelas, lokasi ini adalah lokasi wisata tersibuk di Jogja. Hal itu nampak masuk akal, salah satunya adalah keberadaan jalan Malioboro.
Traveling nampak kurang tanpa membeli cinderamata, dan di Malioboro, Anda akan menemukan berbagai macam buah tangan yang beraneka ragam. Di sinilah pusat oleh-oleh terbesar di Jogja sehingga hampir setiap pengunjung yang ke Jogja selalu mampir ke Malioboro.
Di sekitar Malioboro, Anda tentu akan disuguhkan dengan keraton Yogyakarta. Keraton juga menjadi tempat wajib bagi sebagian orang yang sedang wisata kota Yogyakarta. Apakah hanya itu saja?
Museum Vredeburg
Jelas tidak, Anda bisa ke museum Vredeburg yang masih berada di jalan Malioboro. Museum ini adalah salah satu yang paling iconic di Jogja. Dari Vredeburg, Anda dan khususnya anak-anak akan mempelajari sejarah kemerdekaan dan perjuangan bangsa Indonesia.
Taman Pintar
Berbicara tentang ‘belajar’, Anda juga akan menemukan Taman Pintar tepat di belakang museum sebagai salah satu tempat wisata kota Yogyakarta.
Di Taman Pintar, anak-anak akan belajar lebih banyak hal yang mungkin sebelumnya belum mereka temukan di sekolah. Kemudian Anda juga bisa ke sisi lain dari keraton, tepatnya di sebelah barat keraton.
The Lost World Castle Bay
Di sana Anda akan menemukan The Lost World Castle Bay atau yang biasa disebut Taman Sari. Taman Sari jelas berbeda dari Taman Pintar. Taman ini adalah tempat pemandian para Raja dan Permaisuri pada masa lalu.
Karena dibuat pada masa lalu, arsitekturnya pun terlihat sangat kuno namun begitu etnik dan menarik. Tak jarang banyak foto yang begitu iconic dari tempat ini.
Alun-alun Selatan
Kemudian dari Taman Sari, Anda bisa bergeser sedikit ke timur dan akan menemukan alun-alun selatan keraton Yogyakarta.
Di alun-alun ini Anda akan disuguhkan wisata berjalan menuju tengah-tengah 2 pohon beringin dengan mata tertutup. Tak semua bisa melakukannya lho. Sebagai penutup dari wisata kota Yogyakarta, Anda bisa menuju utara sampai ke tugu Jogja.
Tak perlu diperdebatkan lagi, tugu ini adalah salah satu simbol paling lekat dengan Jogja. Tak jarang setiap pengunjung yang datang ke Jogja menyempatkan berfoto di tugu ini sebagai bukti bahwa mereka sudah pernah mengunjungi kota wisata bernama Yogyakarta.
Alun – alun Utara
Oops… jangan lewatkan juga Alun-alun Utara gaes, tempat ini adalah lokasi asyik buat Anda yang ingin menikmati suasana Jogja. Menjelang 1 Suro (1 Muharram) tempat ini biasa dijadikan lokasi pesta budaya yaitu Sekaten, pokoknya seru deh.
Nah, demikian ulasan daftar wisata di kota Yogyakarta yang paling ramai dikunjungi. Tertarik untuk mencobanya?
Oke Sob, mengingatkan selalu untuk tidak membuang sampah sembarangan di lokasi wisata, dan menjaga suasana tetap kondusif. Sampai jumpa di lokasi wisata, enjoy sobatJogja.com ~Maturnuwun
Baca juga artikel menarik berikut ini Sob~
Tinggalkan Balasan