6 Wisata Sekitar Jogja Kota Yang Pastinya Takan Menyita Waktu Liburan
Wisata Sekitar Jogja – Anda pasti setuju, kalau ingin menikmati suasana Kota Jogja, satu hari tidak akan cukup pastinya. Hal ini tentu bukanlah tanpa alasan, bila melihat ragamnya tempat wisata yang disajikan oleh kota ini.
Ada begitu banyak tempat untuk Anda kunjungi, karenanya satu hari saja tidak akan cukup. Namun, buat Anda yang super sibuk dan hanya sempat liburan sehari, jangan khawatir. Berikut ini, akan kami bahas mengenai tempat-tempat wisata di pusat Kota Jogja, yang tentu saja sangat mudah di jangkau.
Lalu, apa saja tempat wisata di sekitar pusat kota pelajar ini? Berikut akan disampaikan enam pilihan wisata sekitar Jogja kota yang bisa Anda kunjungi saat berlibur ke Jogja.
Wisata Sekitar Jogja Kota Yang Pastinya Takan Menyita Waktu Liburan
Wisata sekitar Jogja yang wajib dikunjungi tentu saja adalah Jalan Malioboro. Malioboro bukanlah sekedar jalan yang tidak terlalu panjang. Namun, bakalan menyimpan sejuta kenangan disetiap langkah Anda.
Jalan Malioboro
Di kanan dan kiri jalan ini, Anda akan menemukan begitu banyak pedagang kaki lima yang memberikan Anda berbagai macam pilihan oleh-oleh untuk sanak famili Anda.
Anda akan disuguhkan pernak-pernik seperti gantungan kunci, gelang, anting-anting, sampai kaos, sandal, sampai lukisan dan barang-barang unik lainnya yang beraneka ragam. Selain menjadi tempat belanja, Malioboro juga menyimpan sejarah perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah Belanda pada masa kemerdekaan.
Museum Vredeburg
Sejarah ini tersusun rapi di museum Vredeburg. Sembari liburan, Anda bisa belajar dan mengenang sejarah Indonesia dengan memasuki museum tersebut. Apabila Anda mencari spot foto yang iconic, Anda bisa berjalan ke selatan beberapa meter lagi. Di sana ada titik Nol kilometer. Titik ini sebenarnya hanya perempatan, namun saat ini telah selesai dipercantik untuk momen liburan Anda.
Taman Pintar
Geser sedikit ke arah timur dari titik 0 kilometer, Anda akan menemukan Taman Pintar. Nah, wisata sekitar Jogja kota yang satu ini sangat cocok untuk wisata edukasi bagi anak-anak. Liburan ke Jogja bukan hanya soal alam, melainkan juga tentang pendidikan mengingat Jogja adalah kota pelajar.
Taman Pintar memiliki sajian pengetahuan yang dikemas secara menarik sehingga tak membuat anak-anak mudah bosan. Bahkan sembari bermain, mereka bisa belajar. Baik, setelah dari Taman Pintar, Anda bisa bergeser ke selatan dari titik 0 kilometer tadi.
Sekaten
Anda akan menemukan Keraton Yogyakarta. Keraton ini begitu megah dengan alun-alun yang luas di bagian depan. Bila Anda datang pada bulan Muharram, Anda akan melihat pasar Sekaten di alun-alun ini.
Pasar ini nampak seperti pasar tumpah dan musiman saja. Meski demikian, Anda dapat menemukan berbagai macam wahana permainan dan makanan di dalamnya.
Museum Sonobudoyo
Di depan Keraton, Anda dapat menikmati museum Sonobudoyo. Tak seperti museum Vredeburg yang menampilkan sejarah perjuangan bangsa Indonesia, Sonobudoyo justru lebih kental dengan seni tradisional Yogyakarta dan Jawa pada umumnya.
Bila museum ini sudah memberi Anda banyak wawasan, Anda bisa juga berjalan ke selatan lagi dari museum ini. Anda akan menemukan Taman Sari.
Taman Sari
Taman Sari bukan sembarang taman, namun taman ini sebenarnya adalah kolam dengan pemandangan antik ala Jogja kuno. Sebagian orang menganggap taman ini sebagai pemandian bidadari.
Tentu ini membuat Anda penasaran, seperti apa pemandian yang disebut sebagai pemandian bidadari. Demikian pilihan wisata sekitar Jogja kota, tepatnya di sekitar keraton Yogyakarta.
Oke Sob, demikianlah yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat; mengingatkan selalu untuk tidak membuang sampah sembarangan di lokasi wisata dan menjaga selalu suasana tetap kondusif.
Baca juga artikel menarik berikut ini, sampai jumpa di lokasi wisata, enjoy sobatJogja.com ~Maturnuwun
Tinggalkan Balasan